Sosialisasi Pembelajaran Fakultas Sains dan Teknologi TA. 2019/2020

Fakultas Sains dan Teknologi (FST) mengadakan Kegiatan Sosialisasi Pembelajaran (SOSPEM) bagi Mahasiswa Baru Tahun Ajaran 2019/2020 dari hari kamis (29/08), jumat (30/08) dan senin (02/09). Pembukaan acara ini diselenggarakan di Gedung Prof. RHA. Soenarjo, selain dihadiri oleh mahasiswa baru, acara ini dihadiri oleh Wakil Dekan, Tenaga Kependidikan, Perwakilan Panitia PBAK, Fasilitator dan Co-Fasilitator yang merupakan dosen dari masing-masing prodi FST.
Dalam sambutannya, Wakil Dekan Bidang Akademik FST Dr. Agung Fatwanto, S.Si., M.Kom. menyampaikan kegiatan SOSPEM ini bertujuan menjelaskan pedoman akademik tentang Universitas, Fakultas dan Program Studi yang dipilih peserta. Mahasiswa baru juga mendapat penjelasan tentang paradigma keilmuan dan karakteristik pembelajaran, cara-cara belajar, berfikir, dan hidup terampil secara interpersonal dan intrapersonal. Mereka juga dibekali dan diajarkan bagaimana bertanggung jawab mengelola lingkungan kampus yang bersih dan sehat.
Selain itu, SOSPEM ditujukan untuk membekali mahasiswa baru agar percaya diri, punya semangat dan motivasi untuk memasuki gerbang kehidupan akademik, agar mereka terlepas dari unsur-unsur yang negatif dari luar serta radikalisme dan sejenisnya. Dengan pembekalan akademik dari para dosen diharapkan mereka memahami bagaimana menyesuaikan diri dengan kehidupan kampus yang akan mereka jalani. Adapun hasil akhir dari kegiatan SOSPEM itu, diharapkan seluruh mahasiswa yang mengikuti kegiatan hingga akhir, akan lebih siap berproses di kampus.