TIM Sequoia Raih Juara 2 Bisnis Plan dan Best Paper di Pekan Riset Internasional 2024

Tim Sequoia berhasil meraih Juara 2 kategori Business Plan dan penghargaan Best Paper dalam ajang Pekan Riset Internasional 2024 yang diselenggarakan oleh Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim Riau pada tanggal 17-19 Oktober 2024 di Pekanbaru. Tim yang terdiri dari Ahmad Khoiruzzad (Teknik Industri 2023), Muhammad Afif Rahman Abdullah (Teknik Industri 2023), dan Aura Maulina Salsabilla (Teknik Industri 2023) ini membawakan karya berjudul “The Development of an Application That Integrates Financial Management, Payment, and Financial Recording System”.

Acara tersebut diikuti oleh peserta dari 48 universitas dalam negeri serta 4 universitas internasional, termasuk Universitas Al-Azhar, Kairo. Para peserta terpilih kemudian diundang untuk mempresentasikan karya mereka secara luring di kampus UIN Suska Riau.

Pekan Riset Internasional 2024 berlangsung selama tiga hari, dimulai dengan pembukaan yang menghadirkan Talk Show dan bedah buku bertajuk “Realitas Organisasi Mahasiswa Gen Z di Era Society 5.0”. Kegiatan pembukaan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, di antaranya Pj Gubernur Riau, Ketua Baznas Provinsi Riau, Bupati Siak, Rektor Universitas Muhammadiyah Riau, Rektor UIN Suska, dan Pembina LPRPM.

Pada hari kedua, finalis dari berbagai daerah mengikuti Cultural Tour ke Kabupaten Siak, mengunjungi Istana Siak Sri Indrapura, pusat oleh-oleh di belakang istana, serta Makam Sultan Syarif Kasim II. Pada hari terakhir, diumumkan para pemenang dari setiap kategori perlombaan. Tim Sequoia, sebagai perwakilan UIN Sunan Kalijaga, dengan bangga berhasil menyabet Juara 2 pada kategori Business Plan serta penghargaan Best Paper.

Keberhasilan ini menunjukkan komitmen TIM Sequoia dalam berinovasi dan memberikan kontribusi nyata melalui pengembangan teknologi finansial yang terintegrasi, sekaligus menjadi bukti kualitas mahasiswa Indonesia dalam ajang internasional.